Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Memperingati Hari Kanker, Partisipasi Mendeteksi & Mengobati

10 Pebruari 2021



Selain valentines’s day atau hari kasih sayang, Februari juga diperingati sebagai bulan Kanker (4 Februari Hari Kanker Sedunia & 15 Februari-Hari Kanker Anak Sedunia). Dua momen yang harus menyadarkan kita untuk meningkatkan kesadaran bahwa masyarakat perlu berpartisipasi dalam mendorong, mencegah, mendeteksi, dan mengobati penyakit kanker.

Kanker dapat menyerang siapa saja. Jadi, semua orang harus menjaga pola makan dan gaya hidup yang lebih sehat. Selain itu, kita juga perlu memiliki finansial yang kuat agar aktivitas kehidupan dapat tetap berlangsung. Caranya? Bisa dengan memiliki perencanaan keuangan yang matang, salah satunya memproteksi kesehatan dan finansial dengan asuransi.

Sejumlah pakar perencana keuangan menyarankan untuk menjalankan pola 10-20-30-40, yakni prinsip alokasi keuangan berupa 10% untuk kebaikan, 20% untuk masa depan, 30% untuk cicilan dan 40% untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Nah, alokasi 20% dana yang digunakan untuk masa depan bisa dalam bentuk dana darurat, asuransi jiwa dan kesehatan, dana pendidikan anak, atau dana pensiun.

Dana darurat, asuransi kesehatan, dan asuransi jiwa disebut pertama kali karena memang harus menjadi prioritas. Dengan begitu, kesehatan keluarga terlindungi dan finansial tidak terganggu bila Anda atau anggota keluarga terkena penyakit kritis seperti kanker.

Ada banyak pilihan asuransi kesehatan Sequis diantaranya asuransi Sequis Q Infinite MedCare Rider, asuransi kesehatan yang menyediakan perlindungan hingga Rp90 miliar per tahun dan menjawab kebutuhan masyarakat akan biaya perawatan medis untuk penyakit kritis termasuk kanker. Selain itu, Sequis juga memiliki produk asuransi kesehatan Sequis Q Early Payout Critical Illness Plus Rider  yang memberikan perlindungan menyeluruh  untuk 120 kondisi penyakit kritis termasuk penyakit kanker.

Butuh bantuan ?