Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

5 Keuntungan Memiliki Asuransi Pendidikan dari Sekarang

7 Agustus 2020



Asuransi pendidikan adalah sebuah bentuk jaminan biaya sekolah anak yang diberikan oleh perusahaan asuransi. Nantinya, perusahaan akan tetap menjamin ketersediaan uang Pendidikan buat anak walau orang tua, yang notabene bertugas sebagai pencari nafkah meninggal dunia atau cacat tetap yang menyebabkan kehilangan pendapatan. 

Ada beberapa langkah yang harus Anda perhatikan sebelum mendaftar sebagai nasabah proteksi jenis ini:
Langkah pertama yang paling penting adalah mengenali produk yang ingin diambil. Dengan begitu, Anda akan dengan mudah mengenali kelemahan dan kelebihan setiap produk.

Selanjutnya, pilih penyedia layanan asuransi yang kredibel dan reliable. Setelah itu, pastikan Anda mengomunikasikan jenis produk yang Anda butuhkan kepada agen asuransi agar dipastikan mendapat produk yang tepat. Biasanya agen akan membuat ilustrasi agar Anda memahami manfaat produk yang akan Anda ambil.

Langkah selanjutnya yang tidak kalah penting adalah mempersiapkan berkas persyaratan setelah Anda menentukan perusahaan dan produk yang sesuai. Di antaranya adalah tanda pengenal atau identitas diri yang bisa berupa KTP, SIM, paspor, atau akte kelahiran. Persyaratan dokumen yang lebih jelas dan detail tergantung tiap perusahaan penyedia layanan asuransi.

Membaca dan menandatangani polis adalah hal selanjutnya yang perlu diperhatikan. Anda wajib memastikan bahwa Anda memahami tentang pembayaran premi, biaya pertanggungan, denda, dan lainnya untuk menghindari kerugian pada waktu yang akan datang. Jadi, bacalah polis dengan teliti dan hati-hati. Tanyakan kepada agen bila ada poin-poin yang tidak jelas atau tidak Anda pahami.

Sebelum mendaftar asuransi pendidikan, pastikan Anda sudah merencanakan pendidikan anak dengan baik untuk dapat memilih program jaminan yang sesuai untuk buah hati Anda. Misalnya, pertimbangkan jenjang pendidikan dan jenis sekolah yang Anda serta anak inginkan. Apakah anak Anda akan belajar hingga Strata 1 atau Strata 2? Apakah anak Anda akan bersekolah di sekolah negeri atau swasta? Hal-hal tersebut juga akan menentukan besar premi yang harus Anda bayarkan tiap bulan. 

Pastinya semua tergantung pada kemampuan finansial Anda. 
Bila semua sudah terencana dengan baik, pastikan Anda mengikuti langkah-langkah di atas untuk mendaftar asuransi pendidikan agar Anda dan buah hati Anda bisa mendapatkan manfaat yang maksimal. Ayo, tunggu apalagi. Segera cari tahu produk jaminan pendidikan yang paling tepat untuk Anda menggunakan layanan Sequis solution Finder di sini.

Butuh bantuan ?