Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Makan Sehat agar Tetap Fit Selama WFH

21 Maret 2022



Demi mengurangi penyebaran covid-19, banyak perusahaan memberlakukan kebijakan karyawan bekerja dari rumah atau work from home (WFH). Walaupun terdengar menyenangkan, bekerja dari rumah bisa membuat kita lupa menerapkan pola makan sehat karena tanpa disadari bekerja di rumah lebih sering diselingi dengan kudapan. Boleh saja sesekali mengonsumsi camilan tapi jangan sering dan jangan dibiasakan karena selain bisa menurunkan produktivitas, kebiasaan tersebut juga berdampak negatif terhadap kesehatan seperti jadi lebih cepat mengantuk, berat badan bertambah, dan lainnya.

Berikut ini beberapa cara makan sehat saat menjalani WFH:

Membuat catatan di notebook atau di smartphone 
Perlakukan hari kerja di rumah selayaknya bekerja di kantor, yaitu ada jam kerja dan ada jam istirahat. Saat jam istirahat maka Anda dapat makan, baik makan berat atau ringan. Tidak di jam lainnya. Akan lebih baik lagi jika Anda konsumsi makanan sehat. Sebaiknya, buat catatan yang dapat diletakkan di dekat meja kerja atau diatur sebagai reminder di smartphone. Ini dapat mengingatkanmu untuk makan siang atau istirahat.

Jangan Makan di Meja Kerja 
Anda mungkin berpikir bahwa sarapan atau melakukan makan siang di meja kerja dapat mengakhiri kerjaan dengan lebih awal. Padahal, hal tersebut kurang tepat karena dapat memancing keinginan untuk makan di luar jam makan, mengganggu konsenstrasi, dan dapat mengotori meja kerja sehingga akhirnya malah membuat pekerjaan selesai lebih lama. Fokuslah untuk istirahat makan dan kembalilah bekerja saat Anda selesai makan. Dengan begini Anda telah melatih otak dan badan Anda menerapkan kebiasaan yang baik.

Batasi dan Bijak dalam Mengonsumsi Camilan
Godaan untuk mengonsumsi camilan yang gurih dan manis biasanya cenderung lebih besar selama menjalani WFH. Sebaiknya batasi konsumsi camilan manis karena selain tinggi kalori dan gula, makanan manis cenderung membuat Anda lebih cepat lapar dan ingin makan lebih sering. Jika merasa lapar di tengah bekerja, pilihlah camilan sehat, seperti buah, jenis kacang-kacangan, seperti almond, kuaci, atau produk olahan susu rendah lemak, susu plant based atau yoghurt. Selain bisa mengatasi lapar, camilan jenis tersebut juga bisa memberikan nutrisi yang baik untuk tubuh selama bekerja dan tidak akan menambah berat badan Anda. 

Tetap Hidrasi Tubuh Anda Selama Bekerja
Mereka yang WFH mungkin lebih sering mengonsumsi kopi untuk menambah stamina. Jika Anda mengonsumsi 1 cangkir kopi, jangan lupa tambahkan 1 gelas air putih sebagai kompensasinya karena kafein pada kopi cenderung membuat dehidrasi. Selalu sediakan air putih di dalam botol ukuran 1 liter di meja kerja untuk mengingatkan Anda bahwa Anda harus meminum habis isi botol tersebut dalam waktu 8 jam maksimal. Hal ini dapat membuat Anda tetap fresh dan tubuh tetap terhidrasi.

Konsumsi Makanan yang Bernutrisi
Agar daya tahan tubuh dan kesehatan tetap terjaga, konsumsi makanan yang memiliki nutrisi seimbang, yaitu mengandung protein, karbohidrat, lemak tidak jenuh (baik), serat, mineral, dan vitamin. Dengan waktu di rumah yang lebih banyak, Anda juga bisa lebih sering memasak. Cobalah beragam resep makanan sehat sehingga menu makan Anda bervariasi dan Anda pun tidak cepat bosan.

Butuh bantuan ?