Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Kelola Keuangan Saat Ramadan Hingga Menuju Hari Raya


Kebiasaan belanja besar selama Ramadan harus dipikir ulang karena kondisi ekonomi masih tidak menentu imbas covid-19


Sudah dua kali kita menjalani Ramadan dalam situasi pandemi covid-19. Selain menyiapkan iman dan kondisi fisik, kita juga wajib menyiapkan pondasi keuangan yang kuat selama Ramadan kali ini. Kebiasaan belanja besar selama Ramadan harus dipikir ulang karena kondisi ekonomi masih tidak menentu imbas covid-19.

Bagaimana caranya untuk menjaga keuangan supaya stabil hingga menuju hari raya?

1.    Skala Prioritas

Kelola keuangan dengan membuat daftar prioritas yang dibutuhkan selama Ramadan. Misal, menyiapkan dana untuk belanja keperluan sahur dan buka puasa. Lalu biaya primer lainnya seperti bayar listrik, bayar cicilan, dan lain-lain. Selain itu, pos untuk dana darurat harusnya menjadi prioritas ketimbang dana untuk hiburan. Jangan lupa sisihkan untuk sedekah di bulan yang baik ini.

2.    Utamakan Kebutuhan, Bukan Keinginan

Selain menahan rasa lapar dan haus, Ramadan kali ini juga harusnya menjadi momentum buat kita kelola keuangan dengan menahan dari godaan promo-promo di mall serta online shop.Kurangi Jajan, Pilih Memasak Di Rumah

Berkerumun menjadi pemandangan yang lazim ditemui saat membeli 'takjil'. Nah, selain menghindari kerumunan dan menghindarkan diri dari penyebaran virus covid-19, mengurangi intensitas beli takjil juga menjadi cara buat kita untuk kelola keuangan lebih baik lagi. Uang untuk beli takjil bisa digunakan untuk belanja buah dan sayur sehingga bisa membuat takjil di rumah..

Baca Juga
Tips Berolahraga Selama Menjalankan Ibadah Puasa
4 Cara Menghilangkan Bau Mulut saat Puasa di Tengah Pandemi

3.    Gunakan Sisa Uang untuk Investasi

Kelola keuangan saat Ramadan menjadi tahap pertama agar Anda bisa belajar perencanaan keuangan. Setelah bisa mengatur cash flow dengan baik, Anda bisa mulai belajar investasi. Caranya, gunakan sebagian gaji Anda untuk ditempatkan di instrumen investasi reksa dana. Jenis investasi ini cocok untuk Anda yang baru belajar invetasi jangka panjang karena risiko yang diterima tidak terlalu besar dan cenderung stabil. 

Bila memiliki pertanyaan, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan Sequis Personal Assistant melalui live chat di sequis.co.id. Selain itu, Anda juga dapat menanyakan kebutuhan investasi Anda melalui Sequis Care di nomor telepon (62-21) 2994 2929 atau email ke care@sequislife.com . Pastikan untuk selalu kelola keuangan sebaik mungkin dan selamat menjalankan ibadah di bulan penuh berkah.

Butuh bantuan ?