Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Manfaat Kartu Cashless

14 Oktober 2017



Kartu cashless adalah kartu asuransi khusus peserta yang di dalamnya terdapat identitas unik dari pasien. Kartu ini dapat digunakan untuk perawatan di rumah sakit rujukan atau rekanan dari Penanggung (perusahaan asuransi) tanpa pasien harus membayarkan biaya terlebih dahulu. Dengan data dalam kartu ini, keabsahan dan data jaminan kesehatan pasien dapat diverifikasi secara online. Cukup dengan memperlihatkan kartu tersebut kepada petugas pendaftaran rumah sakit, pasien sudah dapat menikmati layanan kesehatan non tunai atau yang disebut cashless health treatment.

Pada proses administrasi klaim cashless, Penanggung (perusahaan asuransi) biasanya bekerja sama dengan penyedia layanan pihak ketiga (third party administrator) misalnya AdMedika sehingga biaya yang terjadi akan menjadi tanggungan perusahaan asuransi sesuai ketentuan yang tercantum dalam buku polis.

Dalam proses administrasi cashless, Sequis bekerja sama dengan AdMedika, dengan fasilitas layanan di lebih dari 560 rumah sakit di Indonesia, juga menyediakan fasilitas cashless di lebih dari 54 rumah sakit di Malaysia dan 4 rumah sakit di Singapura, untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan perawatan bagi nasabah.

Butuh bantuan ?