Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Pilihan Asuransi Jiwa Berjangka untuk Memulai 2022

26 Januari 2022



Komentar negatif tentang asuransi jiwa selalu ada. Kadang ada yang merasa tidak membutuhkan asuransi jiwa karena sudah punya pendapatan yang memadai, investasi yang cukup, alokasi dana pendidikan anak yang baiak, hingga kebutuhan tersier yang juga sudah bisa tercukupi.

Tapi tahukah Anda, semua orang yang sudah berkeluarga dan memiliki tanggungan sebetulnya membutuhkan asuransi jiwa. Bahkan, kepala keluarga yang sudah punya tabungan, gaji bulanan memadai, serta punya uang untuk membeli kebutuhan sekunder dan tersier juga tetap membutuhkan asuransi jiwa. 

Dengan memiliki asuransi jiwa, aset keluarga tidak akan terpakai bila suatu saat kepala keluarga tidak lagi menerima gaji akibat kecelakaan yang mengakibatkan cacat tetap total atau meninggal dunia. Nantinya, Uang Pertanggungan (UP) dari asuransi jiwa bisa digunakan oleh ahli waris untuk memenuhi kebutuhan hidup sedangkan aset berupa tabungan dan barang mewah masih bisa digunakan untuk keperluan lain. Intinya, asuransi jiwa adalah salah satu jaring pengaman kondisi finansial Anda pada masa depan. 

Selain itu, asuransi jiwa adalah tanda cinta Anda untuk keluarga, merupakan salah satu bentuk tanggung jawab kepala keluarga. Ketika Anda sudah berkeluarga, asuransi jiwa adalah jenis asuransi yang penting untuk Anda miliki. Mengapa demikian? Karena asuransi jiwa adalah salah satu jalan yang paling efektif dan terjamin untuk membangun masa depan keluarga. Asuransi jiwa akan membantu memastikan keluarga Anda tetap memiliki standar kualitas hidup yang sama bahkan ketika Anda tidak lagi ada di sisi mereka.

Baca Juga
Kenali Macam Asuransi Jiwa Agar Sesuai Kebutuhan
Rekomendasi Asuransi Jiwa Unit Link Terbaik 2021
Daftar Asuransi Jiwa Terbaik dan Tepercaya
Apa Saja yang Ditanggung dalam Asuransi Jiwa?
Asuransi jiwa yang Pas Untuk Anak Muda
 

Namun sebenarnya, apakah asuransi jiwa itu? Asuransi jiwa adalah salah satu bentuk asuransi yang mengalihkan risiko finansial keluarga kepada perusahaan asuransi akibat sakit, cacat, dan tutup usia. Asuransi jiwa adalah produk asuransi yang memang manfaatnya tidak bisa kita nikmati seketika. Karena memang manfaatnya untuk masa depan keluarga atau ahli waris agar tetap sejahtera. 

Khusus untuk kali ini, akan dibahas lebih detail mengenai asuransi jiwa berjangka. Apa saja sih manfaat asuransi jiwa berjangka yang bisa Anda dan keluarga terima? 

Asuransi jiwa berjangka adalah sebuah produk yang akan memberikan perlindungan berdasarkan waktu yang telah ditentukan dua belah pihak, yakni perusahaan (Penanggung) dan nasabah (Tertanggung).

Semua ditentukan berdasarkan kesepakatan yang akan disetujui oleh Penanggung maupun Tertanggung. Apabila sampai pada waktu yang sudah ditentukan dan disepakati tadi ternyata pihak nasabah tidak melakukan klaim, maka premi yang sudah dibayarkan akan hangus dengan sendirinya. Sama seperti asuransi mobil meskipun tidak terpakai atau tidak ada klaim premi tetap harus dibayarkan dan tidak ada pengembalian (hangus).

Jadi, dapat dikatakan bahwa proteksi asuransi jiwa berjangka hanya berlaku selama jangka waktu yang disepakati. Asuransi jiwa berjangka ini biasanya hanya diterapkan dalam waktu 3, 10, hingga 20 tahun, tergantung perjanjian yang tertera di polis. 

Keuntungan Menggunakan Asuransi Jiwa Berjangka
Manfaat dari kepemilikan proteksi ini terletak di premi yang yang sangat terjangkau. Contohnya, paling sedikit beberapa perusahaan mematok premi minimal dengan harga ratusan ribu saja.

Selain premi yang terjangkau, Anda juga berkesempatan untuk menentukan sendiri biaya iuran premi per bulan dan lamanya masa pertanggungan yang Anda inginkan. Dengan begitu bisa disesuaikan dengan kemampuan finansial yang Anda miliki.

Klaim polis bisa dilakukan oleh pihak keluarga dari nasabah ketika nasabah meninggal dunia dengan mengajukan dokumen lengkap yang disyaratkan. Pihak keluarga yang didaftarkan sebagai ahli waris memiliki hak untuk melakukan klaim atas Uang Pertanggungan.

Faktor premi murah membuat produk asuransi jiwa berjangka sangat cocok untuk anak muda. Di usia yang masih muda dan merintis karier, bentuk perlindungan ini menawarkan berbagai manfaat dengan beban biaya premi rendah dan jangka waktu proteksi yang fleksibel. 

Satu hal yang harus diingat, asuransi jiwa berjangka tidak memiliki nilai tunai. Sehingga jika kontrak berakhir sedangkan nasabah atau pihak tertanggung masih dalam keadaan sehat, perjanjian dianggap sudah selesai dan perusahaan penjamin tidak memiliki kewajiban membayarkan Uang Pertanggungan.
Sequis memahami keinginan untuk mendapatkan manfaat maksimal dari produk asuransi jiwa berjangka. 

Oleh sebab itu, Sequis mendesain asuransi jiwa berjangka Sequis Term Life Plus Insurance dengan berbagai keunggulan dan keuntungan, di antaranya:

1.    Perlindungan asuransi lengkap atas risiko meninggal dunia serta cacat total dan tetap. Dua kali lipat manfaat untuk meninggal dunia atau mengalami Cacat Total dan Tetap karena Kecelakaan Lalu Lintas.
2.    Premi terjangkau dan tetap, dibayarkan hanya selama 6 tahun untuk perlindungan selama 10 tahun.
3.    Premi yang telah dibayarkan akan dikembalikan 115% di akhir pertanggungan apabila tidak ada klaim selama pertanggungan berlangsung.

Bila Anda tertarik untuk membeli asuransi jiwa berjangka, silakan cek di www.sequis.co.id. Bila Anda memiliki pertanyaan, Anda bisa hubungi Sequis Care di (62-21) 2994 2929, WhatsApp ke 08111 33 2222 atau email ke care@sequislife.com setiap Senin-Jumat pukul 08.15 – 17.00 WIB.

Butuh bantuan ?