Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Tips Melindungi Kesehatan Selain Olahraga dan Hidup Sehat

7 Pebruari 2023



Beragam cara bisa dilakukan untuk tetap sehat. Menjaga pola hidup sehat seperti mengonsumsi makanan bergizi, tidur cukup, tidak merokok, serta rajin olahraga menjadi beberapa cara yang bisa dilakukan agar tubuh tetap fit.

Akan tetapi, semua itu hanyalah usaha dan rencana yang bisa dilakukan manusia. Kadang, sakit tidak dapat dicegah karena kemunculan beragam virus serta penyakit. Penyebaran virus covid-19 menjadi salah satu contoh sahih. Walau sudah menerapkan pola sehat, seseorang tetap bisa terserang virus covid-19 akibat tertular saat berada di kerumunan.

Nah, untuk meminimalkan kerugian akibat sakit yang datang tanpa terduga, Anda sangat dianjurkan memiliki asuransi kesehatan. Jadi bila sewaktu-waktu penyakit menghampiri, Anda bisa pulih lebih cepat karena mendapatkan perawatan optimal di rumah sakit. Anda juga tidak perlu memusingkan perihal biaya berobat karena bakal ditanggung oleh perusahaan asuransi.

Baca Juga
3 Olahraga yang Dianjurkan untuk Kesehatan Jantung
Jenis Olahraga Pagi yang Efektif Menurunkan Berat Badan
Cedera yang Sering Terjadi saat Olahraga & Cara Mengatasinya
Jogging Bisa Menjadi Olahraga Mahal, Lho Kok Bisa?
Olahraga yang Dianjurkan untuk Para Penderita Diabetes

Asuransi Kesehatan Sequis Q Infinite MedCare Rider (SQIMC) layak Anda pertimbangkan. Kebetulan, Sequis sudah melakukan beberapa penyesuain agar produk tersebut makin sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Secara garis besar, asuransi ini menanggung biaya perawatan penyakit hingga Rp90 miliar per tahun serta menawarkan sistem pembayaran nontunai (cashless) di lebih dari 500 rumah sakit rekanan di seluruh dunia.

Secara lebih lengkap, berikut ini keunggulan dari SQIMC yang bisa Anda manfaatkan.
1. Perlindungan kesehatan hingga Rp90 miliar per tahun.
2. Fasilitas perawatan VIP dan VVIP/1 tempat tidur di seluruh dunia (tergantung Plan).
3. Memiliki 4 Plan perlindungan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda.
4. Memberikan manfaat kematian karena kecelakaan.
5. Memberikan manfaat tambahan kanker dan serangan jantung yang langsung dibayarkan (0 survival period).
6. Tidak ada batasan seumur hidup keseluruhan.
7. Perlindungan kesehatan menyeluruh sampai dengan usia 100 tahun.
8.Memberikan manfaat rawat inap tanpa minimum jam perawatan.
9. Memberikan manfaat terapi okupasi, wicara, dan pengobatan tradisional Tiongkok.
10. Fasilitas nontunai (cashless) di lebih dari 500 rumah sakit rekanan di seluruh dunia.

Bagi masyarakat yang memiliki riwayat penyakit kritis, misal orang tua pernah mengidap penyakit diabetes, stroke, jantung, atau kanker sebaiknya pilih produk asuransi penyakit kritis Sequis System and Organ Function Insurance (SOFI).

Berikut ini beberapa keunggulan SOFI:
1. Premi tetap selama masa perlindungan asuransi plus pengembalian premi hingga 150% bila tidak ada klaim selama masa perlindungan asuransi
2. Memberikan perlindungan atas beragam penyakit kritis & kegagalan fungsi organ. Termasuk untuk penyakit-penyakit baru yang belum pernah ada sebelumnya
3. Manfaat meninggal dunia berupa pengembalian premi hingga 150%
4. Hanya membayar premi 10 tahun terlindungi selama 25 tahun
5. Extra benefit asuransi gratis untuk anak berusia di bawah 18 tahun

Jangan biarkan sakit dan biaya yang ditimbulkannya membuat hidup Anda menjadi tidak nyaman. Yuk segera lindungi diri dengan asuransi kesehatan unggulan Sequis, yakni SQIMC atau SOFI. Bila tertarik dengan kedua asuransi tersebut, silakan klik tautan berikut ini FIND AGENT.

Butuh bantuan ?