Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

5 Makanan yang Patut Dikonsumsi Untuk Tingkatkan Imun Tubuh

1 April 2022



Menjaga kesehatan dan juga sistem kekebalan tubuh secara maksimal menjadi kewajiban setiap orang. Dengan begitu, masyarakat bisa tetap sehat dan tidak mudah 'terserang' virus covid-19 yang sudah beredar dalam dua tahun terakhir. 

Berolahraga, menerapkan pola hidup sehat, dan menjaga asupan makanan yang dikonsumsi menjadi beberapa hal yang bisa membantu tetap sehat. Khusus untuk asupan, berikut ini ada sejumlah makanan yang wajib dikonsumsi agar kesehatan tubuh tetap terjaga secara maksimal. Terutama selama masa pandemi covid-19 seperti sekarang ini:

1. Jeruk
Jeruk mengandung vitamin C yang dapat meningkatkan sistem imun di dalam tubuh. Buah ini layak dikonsumsi setiap hari. Anda bisa mengonsumsinya secara langsung atau diolah menjadi jus.

2. Paprika merah
Dulu, paprika kerap terlihat sebagai campuran makanan, seperti daging atau pizza. Mungkin, hanya sebagian orang yang mengkonsumsinya dalam kondisi segar. Kini berbeda. Paprika mulai dikonsumsi secara rutin oleh masyarakat yang ingin mendapatkan khasiat vitamin C di dalamnya.

Baca Juga
Tubuh Tetap Sehat di Era Adaptasi Kebiasaan Baru
4 Manfaat dari Infused Water, Yuk Mulai Konsumsi
Tips Berolahraga Selama Menjalankan Ibadah Puasa
Asuransi Kesehatan yang Diminati pada Masa Pandemi
3 Asuransi Kesehatan yang Cocok Dimiliki oleh Perempuan

Paprika merah memang mengandung vitamin C yang lebih tinggi dibanding jeruk. Selain itu, paprika merah juga mengandung beta karoten yang dapat membantu meningkatkan sistem imun di dalam tubuh. 

3. Bawang putih
Bawang putih berkhasiat mengurangi tekanan darah. Selain itu, bawang putih juga punya kandung Allicin dalam jumlah besar yang berkhasiat meningkatkan sistem imun di dalam tubuh. Bawang putih bisa dikonsumsi dalam berbagai olahan. Bisa dikonsumsi dalam kondisi segar, di dalam campuran acar, atau diolah sebagai bumbu masakan. 

4. Sup ayam
Rasanya semua orang menyukai sup ayam. Biasanya, masyarakat Indonesia mengonsumsi makanan lezat dengan rasa gurih ini dengan menambahkan beberapa sayuran segar. Sup ayam memang memiliki kandungan nutrisi yang baik bagi tubuh. Mengkonsumsi sup ayam juga bisa meningkatkan sistem imun di dalam tubuh. Terutama bila sup ayam ditambahkan sayuran segar seperti wortel dan kentang. 

5. Brokoli
Brokoli punya beragam kandungan vitamin sekaligus. Di antaranya vitamin C, glutathione, vitamin A, serat, dan masih banyak lagi. Semua nutrisi baik di dalam brokoli akan membantu tubuh tetap sehat dan bisa meningkatkan sistem imun sekaligus. Brokoli sebaiknya dimasak dalam waktu singkat. Dengan begitu, kandungan nutrisi di dalamnya tetap terjaga dengan baik.

 

Butuh bantuan ?